- Tramadol merupakan obat golongan mirip narkotik, yang berfungsi sebagai pereda nyeri (analgetik).
- Tramadol digunakan untuk mengatasi nyeri dalam sekala sedang hingga berat.
- Tramadol dapat menyebabkan henti nafas (sama seperti obat-obatan anti nyeri golongan narkotik lain dapat mendpresi/menekan pusat pernafasan)
- Tramadol dapat menyebabkan kejang pada beberapa orang dengan riwayat cidera kepala, kejang demam, epilepsi, penggunaan obat-obatan terlarang atau alkohol.
- Tramadol tidak disarankan diberikan pada orang yang alergi terhadap obat ini atau orang yang memiliki asma atau masalah pernafasan berat (karena mendepresi sistem pernafasan), blok pada lambung atau usus (ileus paralitik), jika menggunakan alkohol, obat-obatan sedatives, tranquilizers, atau obat golongan nakrotik
- Untuk Tramadol tablet atau kapsul (PO), dapat diminum sebelum atau sesudah makan, jangan mengunyah atau membuka kapsul pembungkus untuk menghindari pontesi dosis fatal.
- Jangan langsung menghentikan penggunaan tramadol karena dapat menyebabkan ketidak nyamanan dan gejala putus obat (withdrawal symptom).
- Efek samping Tramadol:Sakit kepala, pusing, mengantuk, konstipasi, diare, mual-muntah, nyeri perut, merasa cemas dan gugup, gatal, berkeringat, dan badan memerah/panas.
Sumber: https://www.drugs.com
Comments
Post a Comment